Lapas Purwodadi Banjir, Kakanwil Kemenkumham Jateng, Tejo Harwanto lakukan Pengecekan

    Lapas Purwodadi Banjir, Kakanwil Kemenkumham Jateng, Tejo Harwanto lakukan Pengecekan
    Lapas Purwodadi Terendam Banjir, Kakanwil Kemenkumham Jateng, Tejo Harwanto lakukan Pengecekan

    PURWODADI - Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah Tejo Harwanto meninjau Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Purwodadi yang terendam banjir, Rabu (07/02/2024).

    Tejo mengatakan kunjungan itu untuk memeriksa kondisi lapas dan mengecek setiap bagian yang terendam banjir.

    "Dari hasil pantauan yang dilakukan, kami segera meminta petugas untuk mengedepankan keamanan dan keselamatan para warga binaan, " kata Tejo di Lapas Purwodadi.

    Kakanwil juga meminta petugas lapas untuk menyiapkan langkah-langkah evakuasi dalam menghadapi keadaan banjir serta memastikan keamanan warga binaan.

    Pada kesempatan itu, Kakanwil didampingi Kalapas Purwodadi, Kepala Kejaksaan Negeri Grobogan, Hakim pada Pengadilan Negeri Grobogan, Kasat Reskrim, Kasat Tahti Polres Grobogan dan Kasubbid Pelayanan Tahanan.

    Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Grobogan dan meluapnya sungai Lusi, sejak Selasa (06/02), mengakibatkan beberapa kawasan di daerah "Kota Bercahaya" ini terendam banjir, salah satunya terjadi di Lapas Kelas II B Purwodadi.

    (N.Son/***)

    jawa tengah purwodadi kemenkumham jateng kakanwil kemenkumham jateng tejo harwanto lapas purwodadi terendam banjir tejo harwanto lapas purwodadi terkini dan terbaru berita dan informasi lapas purwodadi terkini dan terbaru hari ini berita kemenkumham jateng terkini dan terbaru hari ini kumpulan berita kemenkumham jateng terkini berita utama kemenkumham jateng terbaru informasi banjir terkini di lapas purwodadi https://jateng.cuwitan.com/lapas-purwodadi-banjir-kakanwil-kemenkumham-jateng-tejo-harwanto-lakukan-pengecekan
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Polri Siap Amankan Libur Panjang Peringatan...

    Artikel Berikutnya

    Petugas Lapas Besi, Arifin Cek Bahan Makanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satlantas Polres Semarang Raih Juara 1 Kinerja Terbaik! Bukti Nyata Layanan Cepat dan Responsif untuk Masyarakat
    HUT Brimob ke-79: Kapolda Jateng Apresiasi Peran Brimob sebagai Garda Terdepan Stabilitas Jawa Tengah!
    Debat Publik Calon Bupati Magelang 2024: Adu Visi dan Misi, Amankan Masa Depan Magelang!
    Hendri Kampai: Menjaga  Euforia Harapan

    Ikuti Kami